9.01.2008

Mendaftarkan Blog Pada Technorati

·

Untuk mendaftarkan blog pada Technorati, caranya cukup mudah. Kita langsung saja pergi pada situs Technorati dengan browser pada alamat Technorati.com. Di sana, di sebelah pojok kanan atas, akan terdapat link Sign In. Klik langsung link tersebut, dan akan muncul form registrasi untuk menjadi member.

Member name: kita isikan dengan nama kita, sebagai perwakilan ketika nantinya kita ingin masuk apda akun. Minimal karrakter untuk Member Name adalah empat karakter. Jika kurang, maka pendaftaran ditolak.

Email address: kita isikan dengan alamat email kita yang masih aktif dan masih berfungsi, atau yang paling sering kita gunakan.

Choose password: adalah password atau kata kunci yang kita inginkan, minimal enam karakter.

Confirm password: kita isikan password yang sama dengan Choose password.

Jika diantara keduanya tidak sama, maka proses registrasi akan diulang kembali. Setelah itu, klik checkbox "I agree to Technorati's Privacy Policy and Terms of Service". Langsung saja tekan tombol Join.


Di form registarsi 1 dan form registrasi 2 sebenarnya hampir sama, hanya Real Name yang membedakan. Jadi isikan First Name dengan nama depan kita, dan Last Name dengan nama belakang kita. Selanjutnya tekan Join, setelah mengisi checkbox I have a blog and would like to claim it now.

Setelah itu, kita ke halaman depan Technorati. Di halaman itu, langsung saja kita memilih tab Blogger Central yang berada di sebelah kanan pojok atas, dan teb berwarna putih. Setelah kita menekan tab Blogger Central, pilihlah sub tab yang bernama Ping.

Halaman Ping akan muncul tidak lama setelah itu. Di halaman Ping itulah, di kotak URL, isikan alamat lengkap blog kita. Jika sudah, kita klik tombol di sebelahnya, Ping! Setelah itu, sekarang blog kita sudak diakui oleh Technorati. Technorati sebenarnya adalah program yang berjasa untuk memberitahukan siapa saja blog orang lain yang mendukung blog kita.

Ternyata Halaman Yang Ini Bagus Juga Untuk Di Cetak: Cetak Halaman Ini

Masukkan Email Kalian Untuk Mendapatkan Artikel-Artikel Seperti Di Atas:

Delivered by FeedBurner


0 comments: